Warung Internet
News Update :

Klik HERE Gambar

Perut Idaman

21 June 2011



 
Suatu anugerah jika Anda memiliki tubuh dan perut yang ideal dalam satu paket. Namun, jika tidak, tak perlu berkecil hati. Banyak pilihan perawatan untuk mendapatkan perut idaman, tanpa operasi sedot lemak!

Lemak merupakan faktor utama penyebab perut terlihat bergelombang dan tidak rata. Lemak ini berada di bawah jaringan kulit dan menumpuk membentuk timbunan lemak (depot fat). Tipe bentuk tubuh berpengaruh pada tebal tipisnya timbunan lemak. Wanita dengan bentuk tubuh tipe pir misalnya, lemak di bagian perut umumnya lebih tebal dibanding wanita dengan tipe tubuh apel, yang lemak tubuhnya banyak di area dada dan pinggul.

Timbulnya timbunan lemak dipengaruhi oleh:
• Faktor keturunan.
• Hormon tak seimbang.
• Metabolisme yang tak lancar akibat faktor usia dan kurang olahraga.
• Pola hidup dan makanan tak sehat.

Pijat dengan Ekstrak Herba 

(75 menit)
Pelangsingan dengan menggunakan teknik pemijatan kini umum dilakukan. Pilihlah produk pijat yang aman dan cocok untuk semua jenis kulit. Biasanya, krim terbuat dari ekstrak herba kopi organik yang memanfaatkan teknologi nano molekul agar krim bisa meresap hingga ke dalam jaringan lemak

Langkah Perawatan
Setelah lingkar pinggang diukur, dilakukan re-born atau detoksifikasi (lympathic drainage) dengan teknik pemijatan khusus. Fungsinya adalah untuk merelaksasi tubuh sekaligus mengaktifkan titik-titik saraf agar peredaran darah lancar.

Tubuh diolesi krim pelangsing dan dipijat. Pemijatan dilakukan pada bagian tubuh yang ingin dikoreksi dalam 4 tahap, dengan 4 jenis krim dan minyak yang berbeda kegunaannya. Pertama, menggunakan serum untuk membuka pori-pori kulit, kedua krim penghancur lemak, dan ketiga body contour oil yang berfungsi untuk membentuk lekuk tubuh sekaligus mengurangi stretch mark dan selulit. Tubuh kemudian dipijat dengan mesin yang bernama G5. Mesin ini bertujuan untuk membantu proses kerja dan penyerapan produk yang telah dioles. Terakhir, tubuh diolesi firming oil yang berkhasiat untuk menutrisi, menghaluskan, dan memperbaiki tekstur kulit.

Lingkar pinggang diukur kembali untuk mengukur penyusutan yang telah terjadi. Banyaknya penyusutan tergantung pada ketebalan lemak, biasanya 2-8 cm.

Penting Diketahui
• Pijat pelangsing ini tidak disarankan bagi wanita hamil atau baru melahirkan. Diperbolehkan bagi wanita yang telah melahirkan, minimal setelah 7 bulan bagi yang melahirkan melalui operasi dan setelah 2 bulan jika melahirkan secara alami.
• Dianjurkan untuk tidak mandi dulu minimal 5 jam setelah perawatan, karena krim dan minyak masih bekerja.

SOFT LASER COLOUR
(30 menit/tahap)
Teknik pelangsingan perut ini menggunakan teknologi modern Bio Stimulating System, yaitu terapi dengan energi laser berwarna frekuensi rendah. Walaupun namanya laser berwarna, jangan harap Anda akan melihat warnanya, karena semua sinar laser tidak kasatmata.

Berat badan ditimbang terlebih dahulu. Kemudian, untuk de-toksifikasi, laser pink ditembak pada titik-titik limpatik. Selain memperbaiki metabolisme, juga melumerkan gumpalan lemak di bawah kulit, sekaligus menghaluskan, mencerahkan kulit, dan membentuk lekukan pada tubuh.

Dilanjutkan dengan menggunakan mesin zerofat, yakni pasien berjalan di atas treadmill yang dilengkapi dengan 11.000 laser di bagian sisi kanan-kirinya yang ditembakkan pada area seputar pe-rut, pinggang, dan paha. Tapi, tak usah khawatir, sinar laser ini tidak menimbulkan rasa sakit. Berjalan 30 menit di mesin ini, hasil pem-bakaran lemaknya sama dengan berjalan 1 jam di treadmill biasa.

Agar tubuh lebih padat, kelebihan air dalam tubuh harus dibuang. Cara aman tanpa membuat tubuh jadi dehidrasi adalah menembakkan laser biru yang berkhasiat untuk membakar lemak dengan cepat. Cara penyinarannya adalah lewat pad bergetar yang ditempel di titik-titik rawan lemak, mulai dari lengan hingga betis.

[Dari femina 25 / 2008]
Share this Article on :

0 komentar:

Post a Comment

 

© Copyright 2009DUNIA INFORMASI 2012 | Inform by DUNIA INFORMASI and DUNIA INFORMASI | Powered by duniainfo100.blogspot.com.
Related Posts with Thumbnails